GitFlow
Apa itu GitFlow ?
GitFlow adalah cara bekerja secara tim dengan menggunakan Git dan Github. GitFlow merupakan sebuah strategy dalam melakukan management branch yang digunakan dalam mengembangkan suatu project.
Main branch dan Development branch
Main branch adalah branch utama yang menyimpan versi aplikasi yang sudah release atau yang sudah digunakan pada saat ini.
Untuk menjaga main branch yang sudah release tidak tergangu maka diperlukan sebuah branch baru untuk tempat dilakukannya pemgembangan aplikasi. Branch baru ini diberi nama dengan branch Development.
Pengembangan aplikasi haruslah menggunakan branch Development. Hal ini bertujuan untuk menjaga branch main dari kesalahan ketika sedang melakukan pengembangan aplikasi.
Features Branch
Features Branch adalah branch yang digunakan ketika mengembangkan suatu fitur pada sebuah aplikasi. Branch Features dibuat dari percabangan branch Development. Ketika suatu fitur telah selesai di dikerjakan maka branch akan merge ke branch Development dan branch Features akan dihapus.
Pada pengembangan suatu fitur, haruslah membuat sebuah branch tersendiri untuk melakukan pemgembangannya. Hal ini bertujuan untuk menjaga branch Development dari error dan ketika terjadi error dapat segera diketahui dari branch mana error tersebut berasal, sehingga perbaikan error dapat dilakukan hanya pada branch tersebut dan tidak mengganggu branch lainnya.
Jika ingin mengetahui lebih dalam lagi mengenai GitFlow dapat membaca lebih lanjut. Klik disini untuk membaca lebih lanjut (opens in a new tab)
Pull request untuk merge pada Github
Ketika ingin melakukan merge kedalam branch Development dan Main lakukanlah dengan menggunakan fitur pull request yang ada pada Github. Hal ini bertujuan agar ketika ingin melakukan merge code yang sudah dibuat didalam branch Features dapat di review terlebih dahulu oleh programmer lain.
Pull request merupakan sebuah fitur yang ada di dalam GitHub. Fitur ini digunakan untuk meminta perubahan yang ada di dalam branch yang ditentukan untuk di gabungkan ke dalam branch yang ditentukan.
Untuk membuat pull request bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
- Pilih tab Pull requests
- Klik tombol New pull request
- Pilih branch yang ingin digabungkan ke dalam branch yang ditentukan
- Isi deskripsi pull request
- Klik tombol Create pull request